Turnamen Piala Dunia 2018 merupakan pesta sepak bola yang hanya berlangsung 4 tahun sekali. Dengan mempertandingan 32 negara yang memiliki tim nasional sepakbola di negara Rusia nantinya. Sudah dipastikan pesta sepak bola ini bakal sangat meriah sekali. Oleh karena itu banyak orang dari seluruh dunia termasuk Indonesia sangat menanti turnamen tersebut.
Seperti yang sudah diketahui bahwa hak siar kompetisi Piala Dunia 2018 telah dipegang oleh grup Transmedia. Oleh karena itu pencinta sepakbola di negara Indonesia bakal bisa menonton pertandingan tersebut di televisi lokal seperti Trans TV, Trans 7 dan Transvision.
Bagi anda yang telah berlangganan Tv kabel, maka bisa menonton siara langsung pertandingan sepak bola melalui K-Vision sebagai pemegang hak siar di Indonesia.
“Kami sangatlah bersemangat untuk menyiarkan turnamen Piala Dunia 2018 melalui K-Vision. Dengan begitu masyarakat Indonesia menonton kompetisi tersebut secara langsung” Ungkap Yohanes Yudistira kepada Situs pialadunia2018.info
“Saya juga sangat percaya bahwa Word cup tahun depan akan bisa memperkuat posisi K-vision di Indonesia sebagai tv olahraga sepakbola nomer satu” kata Yohanes yang sebangai Direktur K-vision
Kompetisi Piala Dunia 2018 akan berlangsung pada tanggal 14 juni 2018 sampai 15 juli 2018 di negara Rusia. Meski baru pertama kali menjadi tuan rumah, tetap saja pemerintah Rusia sangat bersemangat untuk memeriahkan turnamen kali ini. Terlihat dari tuan rumah pada kompetisi ini telah menyiapkan 12 stadion seperti :
– Stadion Luzhniki
– Otkrytiye Arena
– Stadion Krestovsky
– Stadion Kaliningrad
– Kazan Arena
– Stadion Nizhny Novgorod
– Cosmos Arena
– Volgograd Arena
– Mordovia Arena
– Rostov Arena
– Stadion Olimpiade Fisht
– Stadion Sentral
No comments:
Post a Comment